Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan CPNS di Kota Bandung Diumumkan Hari Ini Selasa
TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Soal penerimaan CPNS 2021 di Pemkot Bandung, sudah memasuki tahap pengumuman hasil seleksi administrasi.
Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian BKPSDM Kota Bandung, Siti Fitria Sa'adah mengatakan ada beberapa formasi yang tidak terisi alias tidak ada yang mendaftar diantaranya formasi dokter spesialis orthodonti.
"Saya kurang tahu, kenapa posisi itu tidak ada peminatnya, formasi untuk posisi dokter spesialis ortodonti itu hanya satu orang. Yang akan ditugaskan di rumah sakit gigi dan mulut (RSGM), ujar Fitria Sa'adah di Balai Kota, Senin (2/8).
Baca juga: Dibuka Besok Begini Cara Mengecek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2021 di sscasn.bkn.go.id
Fitria, mengatakan, untuk jumlah yang mengisi formulir di laman sscasn.bkn.go.id kali ini sebanyak 8.518, sedangkan yang submit atau mendaftar sampai akhir penutupan sebanyak 7.798.
Diantara tujuh ribuan pelamar ini akan ada yang memenuhi syarat administrasi dan yang tidak memenuhi syarat adminirtrasi.
Mereka yang tidak lolos seleksi administrasi untuk pelamar CPNS kebanyakan karena ijazah tidak sesuai formasi yang dibutuhkan atau tidak menyertakan sertifikat TOEFL.
Sedangkan untuk pelamar PPPK kebanyakan karena pengalaman bekerja mereka yang mendaftar tidak memenuhi persyaratan yaitu minimal memiliki pengalaman bekerja yang sesuai dengan jabatan yang dilamar selama 3 tahun.
Baca juga: Contoh Latihan Soal TWK dan TIU CPNS 2021 Dilengkapi Pembahasannya
Untuk CPNS dari 57 formasi, diperebutkan oleh 2.041 orang.
Sedangkan untuk PPPK non guru formasi yang tersedia sebanyak 488 yang diperebutkanoleh sebanyak 1.401 orang.
Kemudian untuk formasi guru dari formasi sebanyak 2.978, diperebutkan sebanyak 4.356 orang.
0 Response to "Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan CPNS di Kota Bandung Diumumkan Hari Ini Selasa"
Post a Comment