Tatap Pomnas 2022 Bapomi Sulsel Mulai Berbenah

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Pengurus Provinsi Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar pertemuan, Kamis (23/9/2021).

Pada pertemuan tersebut dihadiri Ketua Umum (Ketum) Bapomi Sulsel, A. Arsunan Arsin.

Kemudian Sekum Bapomi Sulsel, Syahrir Arief.

Beserta LLDikti, wakil rektor 3, wakil ketua 3, bidang kemahasiswaan perguruan tinggi negeri dan swasta se-kota Makassar.

Sekum Bapomi Sulsel, Syahrir Arief mengatakan, fokus yang dibahas pada pertemuan tersebut adalah pemantapan menghadapi Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) tahun 2022.

Bukan hanya itu, kata Syahrir, juga dilakukan pemantapan cabang olahraga (Cabor) yang bakal diikuti Bapomi Sulsel.

"Rencana ada 15 Cabor yang akan diikuti Bapomi Sulsel pada Pomnas di Padang, Sumatera Barat tahun 2022," jelas Syahrir, Kamis (23/9/2021).

"Ada 3 Cabor wajib dari Bapomi Pusat yang diikuti, yakni atletik, renang, dan pencak silat," lanjutnya.

Sementara itu, Ketua Umum (Ketum) Bapomi Sulsel, A. Arsunan Arsin menyatakan, kontingen Bapomi Sulsel siap memberikan yang terbaik.

"Maka sejak dari sekarang, kita mulai melakukan persiapan. Harapannya, agar prestasi yang diraih bisa lebih baik daripada Pomnas sebelumnya," kunci Arsunan. (*)

0 Response to "Tatap Pomnas 2022 Bapomi Sulsel Mulai Berbenah"

Post a Comment