Tersisa 1 Arena yang Belum Rampung Persiapan Venue Pertandingan PON XX Papua Capai 95 Persen

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Kesiapan venue pertandingan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 sudah mencapai 95 persen.
Hal itu diungkapkan Ketua Bidang Arena Panitia Besar (PB) PON XX Papua, Benjamin Tan Imbiri kepada awak media, Rabu (1/9/2021).
"Sebagai informasi terkait ketersediaan arena, semuanya telah mencapai 95 persen, minus 1 venue cabor yakni rugby," jelasnya.
Benjamin mengatakan pihaknya hanya merupakan pengguna dari semua arena PON yang ada.
Baca juga: Polda Papua Bakal Kerahkan 6.000 Personel untuk Pengamanan di 4 Klaster PON XX
"Sementara sarana dan prasarana PON itu, disiapkan oleh pemerintah," katanya.
Khusus untuk venue cabor rugby, Benjamin mengatakan memang ada keterlambatan pengerjaan, namun telah disiapkan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Papua.
"Venue cabor rugby sudah dikerjakan sekarang dan akan selesai tanggal 29 Oktober sesuai dengan kontraknya," ucap Benjamin.
Akibat dari keterlambatan tersebut, jadwal pertandingan rugby diundur hingga 14 Oktober mendatang.
"Kalau melihat dari waktunya, dari sisi penyelenggaraan pertandingan masih aman," imbuhnya.
Baca juga: Habiskan Anggaran Lebih dari Rp 1 Triliun, 7 Venue PON XX Papua Tuntas Dibangun Kurang dari 3 Tahun
Benjamin menyebutkan, saat ini semua sarana prasarana telah diisi dengan peralatan pertandingan.
0 Response to "Tersisa 1 Arena yang Belum Rampung Persiapan Venue Pertandingan PON XX Papua Capai 95 Persen"
Post a Comment