Badaku atau Congklak Permainan Rakyat Kalsel yang Menyatukan Berbagai Kalangan Usia
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Permainan rakyat lainnya yang tidak kalah menarik adalah Badakuan atau Congklak.
Dakuan, menurut Pegiat Permainan Rakyat, Murjani, bisa dimainkan oleh anak perempuan maupun laki-laki bahkan bisa pula dimainkan oleh orang dewasa.
"Permainan ini bersifat umum bisa dimainkan berbagai kalangan usia dari anak-anak hingga orang dewasa. Dakuan ini cukup ampuh memberikan hiburan sebagai sarana rekreasi," katanya, Rabu (6/10/2021).
Baca juga: Balogo, Permainan Rakyat Kalsel Terbuat dari Bahan Sederhana Tempurung Kelapa
Baca juga: Permainan Rakyat Kalsel Bagasing, Gasing yang Lama Berputar akan Jadi Pemenang
Alat yang digunakan untuk bermain dakuan awalnya terbuat dari kayu dengan panjang sekitar 50 cm, lebar 20 cm dan tebalnya 10 cm.
Namun, sekarang dakuan tidak lagi dari kayu melainkan dari plastik.
Permainan ini memiliki 14 lubang dan 2 lumbung dan dimainkan oleh dua orang dengan cara bergiliran.
Sama halnya dengan permainan lainnya, dakuan bisa dikatakan sudah mulai jarang dimainkan oleh anak-anak.
(Banjarmasinppst.co.id/Siti Bulkis)
0 Response to "Badaku atau Congklak Permainan Rakyat Kalsel yang Menyatukan Berbagai Kalangan Usia"
Post a Comment